Lakukan Perawatan Software Secara Rutin Agar Laptop Kalian tidak Nge-lag


Akan terasa sangat menyebalkan bila kita sedang asyik - asyik menggunakan laptop atau pc kita saat membuka aplikasi ternyata memakan waktu loading yang sangat lama. Hal ini tentu akan membuang waktu kita dan akan membosankan ya sobat. 

Biasanya itu terjadi jika kita tidak merawat laptop kita secara baik. Dirawat disini bukan hanya menjaga kebersihan laptop kita dari debu saja, namun kita juga diharuskan merawat dan memperhatikan software dan file yang ada di dalam laptop kita. Memang seberapa pentingnya sih perawatan rutin itu?

Ibaratkan sebuah motor jika kita lakukan perawatan rutin seperti servis karburator/injeksi, ganti oli dan sering cek komponen motor kita pastinya akan memberikan kenyamanan dalam mengendarai motor kesayangan kita. Sayangnya mungkin hal ini sering dianggap sepele oleh sebagian orang padahal disatu sisi mempunyai dampak yang begitu terasa apabila kita melewatkan proses perawatan rutin laptop kita.

Berikut saya bagikan beberapa langkah perawatan software rutin untuk laptop kalian supaya menjaga performanya tetap baik :

1. Sering - sering menata file di ruang penyimpanan ( Disk Defragmenter )




Memangnya file di laptop kita itu bisa ditata agar rapih? Tentu saja bisa, untuk kalian pengguna OS Windows sudah tersedia fitur bernama Disk Defragmenter. Sesuai dengan deskripsi yang ada pada bagian atas yaitu : 

" Disk defragmenter consolidates fragmented files on your computer's hardisk to improve system performance " 

Yang kurang lebih artinya secara ringkas yaitu " Disk Defragmenter mengelompokan file yang tersebar untuk meningkatkan performa sistem ".


Jadi jika diibaratkan sebuah perumahan, file tersebut merupakan rumah dari penghuni perumahan tersebut. Untuk memudahkan misalnya tukang pos untuk mengantar paket ke alamat yang dituju, maka sang developer perumahan ( Disk defragmenter ) akan membuat blok - blok untuk mengelompokan rumah - rumah yang ada di perumahan tersebut.

Saya sendiri biasanya menggunakan Disk Defragmenter ini setiap 4 bulan sekali. Karena proses yang diperlukan untuk merapikan file menggunakan Disk Defragmenter ini agak lama. Tetapi itu pun tergantung pada berapa banyak file yang ada di ruang penyimpanan kita.
 

2. Cari file - file yang sudah tidak terpakai dan delete saja



Semakin banyak file yang tidak terpakai justru akan menambah sesak ruang penyimpanan kamu. Dimana seharusnya bisa digunakan untuk menyimpan file yang berguna untuk kita, ternyata malah terhalang oleh file sampah yang malah menumpuk. Rutinlah dalam menyeleksi file yang mungkin sudah tidak dipakai lagi dan seringlah cek berapa kapasitas harddisk kita yang masih tersedia. Atau kalian bisa mengakalinya dengan membeli flashdisk atau harddisk eksternal jika memang ruang penyimpanan kalian sudah penuh.

Jika sudah yakin menghapus file yang sekiranya tidak diperlukan lagi, cek kembali recycle bin karena file yang kita hapus ada yang langsung permanen terhapus dan ada juga yang tersimpan terlebih dahulu di recycle bin. Kalau masih ada yang tersimpan segera hapus saja karena recycle bin menggunakan ruang penyimpanan yang kita miliki.


3. Coba cek kembali aplikasi yang berjalan di start up




Pernah ga sih saat kita menyalakan laptop dan saat berada di proses menuju ke tampilan dekstop awal windows ternyata berjalan dengan cukup lama? bisa jadi itu dipengaruhi oleh banyaknya program startup yang berjalan saat booting di laptop kamu. Jadi, saat proses menuju ke halaman awal dekstop, windows akan membaca terlebih dahulu informasi tentang program mana yang berjalan di startup dan otomatis akan berjalan di latar belakang dari windows berbarengan dengan saat tampilan dekstop windows muncul pertama kali. Untuk itu, kamu bisa mengaturnya di system configuration dengan cara :


Buka Start > Run > ketik " msconfig " > cari startup section 


Seperti gambar diatas, kamu bisa menentukan berapa banyak program dan aplikasi yang berjalan saat startup memasuki dekstop awal windows


4. Scan file kamu bisa jadi terdapat virus di file kamu yang menghambat berjalannya sistem





Virus ternyata bisa membuat system pada laptop kita menjadi lambat lho. Jika dilihat dari sumber penyebaran virus komputer ini, yang paling umum biasanya melaui link yang ditaruh pada message email dan saat download software atau file di situs / website yang sembarangan. Ada banyak varian dari virus komputer berdasarkan kemampuan yang dimilikinya, salah satunya yaitu virus " worm ". 

Worm ini memiliki kemampuan untuk menduplikasi dirinya secara cepat walaupun sudah dibasmi oleh antivirus. Semakin banyak virus worm ini berkembang biak, tentunya akan berdampak pada sesaknya ruang penyimpanan kita. Kalian bisa mengantisipasinya dengan cara scan file menggunakan antivirus secara berkala agar file kalian aman dari virus. Karena, saat ini sudah banyak antivirus baik buatan lokal maupun internasional yang sudah terbukti mampu menangkal virus komputer dengan sangat baik. 


5. Update aplikasi atau system secara berkala





Update software berguna untuk menutupi bug yang bisa saja terdapat pada software yang kita miliki. Selain itu update software secara berkala bisa menutup celah keamanan agar menghindari illegal access yang diakibatkan lemahnya keamanan.

Memang disatu sisi, jika kita sering meng-update software kita itu akan berdampak terhadap penggunaan ruang penyimpanan kita yang akan semakin banyak. Namun itu semua pasti sudah diperhitungkan oleh para developer dengan memberikan pengalaman yang lebih baik kepada user dalam menggunakan aplikasi mereka.


Mungkin sekian yang bisa saya bagikan, terima kasih buat kalian yang sudah berkunjung dan happy a nice day.









Sumber Gambar :

Gambar oleh StockSnap dari Pixabay 

Gambar oleh mohamed Hassan dari Pixabay

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Membeli Harddisk Bekas Namun Berkualitas

Secuil Kertas Penyebab Kipas Berisik pada Laptop Asus

Tips Mudah Membuat Makalah Untuk Keperluan Sekolah Atau Pekerjaan